Sabtu, 11 Agustus 2012

BAB V


BAB V
PENUTUP



5.1   Kesimpulan

Dari uraian diatas sebagai hasil dari pembahasan tahap-tahap analisa dan perancangan, penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan antara lain :

5.5.1.1                       Kesimpulan terhadap rumusan masalah

·           Proses penerimaan mahasiswa baru dengan sistem manual tidak memberikan solusi alternatif untuk calon mahasiswa yang ingin mendaftar.
·           Layanan penerimaan mahasiswa baru saat ini belum maksimal karena memakan waktu yang lama.
·           Basis data yang kurang memadai dan dapat terjadi kebocoran data.

5.5.1.2                       Kesimpulan terhadap tujuan dan manfaat penelitian

a.       Kesimpulan terhadap tujuan penelitian
·           Mendapatkan informasi yang akurat dan nyata tentang jalannya sistem informasi penerimaan mahasiswa baru yang ada pada AMIK Wahana Mandiri.
·           Sebagai dasar untuk mengambil langkah suatu kebijaksanaan untuk mengembangkan sistem informasi penerimaan mahasiswa baru pada AMIK Wahana Madiri agar lebih efektif dan efisien.
·           Mendapatkan pengalaman secara factual di lapangan sebagai wahana terbentuknya tenaga yang professional, yaitu tenaga yang memiliki seperangkat pengetahuan, keterampilan nilai dan sikap yang diperlukan.
b.      Kesimpulan terhadap manfaat penelitian
·           Memberikan alternatif dengan mengimplementasi aplikasi sistem informasi berbasis web secara online. Dapat diakses secara multi user dengan koneksi internet sehingga calon mahasiswa dapat melakukan pendaftaran dimana saja.
·           Meningkatkan kinerja panitia penerimaan mahasiswa baru dengan memudahkan dalam pengimputan, pengeditan dan pencarian data dan lebih terjaminnya keamanan data itu sendiri.
·           Basis data yang besar dan tingkat keamanan terhadap data mahasiswa baru menjadi lebih baik karena diperlukan password untuk dapat masuk ke dalam basis data sistem ini.

5.5.1.3                      Kesimpulan terhadap metode penelitian

Dengan metode penelitian penulis mendapatkan data yang dibutuhkan yang akurat dengan terjun kelapangan dengan cara wawancara dan melihat dari dekat kegiatan yang dilakukan. Tinjauan pustaka seperti  dari  referensi atau buku–buku yang berhubungan dengan masalah yang terkait.

5.2   Saran

Karena AMIK Wahana Mandiri adalah salah satu perguruan tinggi informatika alangkah baiknya jika sistem yang ada menggunakan sistem berbasis komputerisasi supaya dalam mengelola data lebih efektif dan efisien, selebihnya penulis amati sudah cukup baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komen disinii yaa.. :))